Indonesian Terjemahan Lama 1Surat peringatan Daud. -- Peliharakanlah aku, ya Allah! karena aku harap akan Dikau. 2Bahwa aku telah berkata kepada Tuhan demikian: Engkaulah Tuhan, maka kebajikanku tiada sampai kepada-Mu. 3Maka akan orang yang suci di atas bumi, akan segala orang yang mulia itu adalah kesukaanku. 4Adapun kesusahan orang yang menyembah ilah lain, ia itu akan dipertambah-tambah; tiada aku mau mencucurkan persembahan minuman mereka itu yang dari pada darah adanya, dan tiada aku akan menyebut nama mereka itu dengan lidahku. 5Bahwa Tuhanlah bahagianku pusaka dan pialaku; Engkau telah mengaruniai aku dengan suatu milik yang luas. 6Maka tali pengukur telah jatuh bagiku pada tempat-tempat yang permai, dan suatu pusaka yang indah-indah telah menjadi bahagianku. 7Bahwa aku hendak memuji-muji Tuhan, yang telah memberi bicara akan daku; maka bagi yang demikian rindu hatiku akan mengajar aku pada tiap-tiap malam juga. 8Maka pada sedekala aku melihat Tuhan di hadapanku, sebab adalah Ia pada kananku, maka tiada aku akan tergelincuh. 9Sebab itu hatiku bersukacita dan jiwakupun bergemar, dan lagi tubuhkupun akan tidur dengan senangnya. 10Karena tiada Engkau akan meninggalkan jiwaku dalam alam barzakh dan tiada Engkau membiarkan kesucian-Mu itu menjadi busuk. 11Maka Engkau memberitahu aku jalan yang menuju kehidupan; kekenyangan dengan sukacita adalah di hadapan hadirat-Mu dan kesedapan pada kanan-Mu sampai selama-lamanya! |